Manfaat terong. Terong atau terung yang memiliki nama latin Solanum melongena merupakan salah satu jenis sayur-sayuran yang berasal dari India dan Sri Lanka. Terong ini sendiri juga berkerabat dekat dengan kentang dan leunca.
Terong pada umumnya berwarna ungu dan memiliki berbagai kandungan nutrisi seperti kalsium, mineral, bioflavonoid, dan vitamin K. Berikut ini berbagai manfaat terong bagi kesehatan tubuh.
Manfaat Terong
- Menjaga kesehatan otak
Kandungan nutrisi phyto yang terkandung pada terong merupakan salah satu nutrisi yang dibutuhkan oleh otak. Hal ini dapat membantu untuk menjaga kesehatan otak.
- Menyehatkan sistem pencernaan
Terong mengandung serat yang tinggi, hal ini dapat bermanfaat untuk membantu menyehatkan saluran pencernaan serta dapat meminimalkan resiko kanker yang bisa menyerang usus besar.
- Mencegah diabetes
Terong merupakan salah satu sumber serat dan rendah karbohidrat larut yang baik untuk mencegah diabetes.
- Mencegah pembekuan darah
Terong memiliki kandungan vitamin K dan bioflavonoid yang dapat membantu untuk mencegah pembekuan darah serta dapat memperkuat kapiler di dalam tubuh.
- Makanan untuk jantung
Terong dapat bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol jahat yang dapat beresiko untuk membahayakan jantung.
- Berperan dalam membantu untuk menurunkan tekanan darah tinggi
Terong memiliki kandungan bioflavonoid yang memiliki peran untuk dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi.
- Menyehatkan dan memperkuat tulang
Kandungan kalsium pada terong mampu untuk memperkuat dan mempertahankan kekuatan sendi dan tulang sehingga dapat terhindar dari berbagai penyakit tulang seperti osteoporosis.
- Menjaga fungsi memori
Manfaat terong juga dapat untuk menjaga fungsi memori. Terong memiliki kandungan fitonutrien yang dapat berfungsi untuk menjaga membran sel sehingga hal ini dapat menjaga kerusakan dari transfer pesan yang terjadi di otak kita.
- Mencegah anemia
Terong memiliki kandungan zat besi yang dapat membantu mencegah anemia.
Itulah 9 manfaat terong. Terong memiliki berbagai manfaat seperti menyehatkan sistem pencernaan, mencegah diabetes, menurunkan tekanan darah tinggi, mencegah pembekuan darah, dan sebagainya.
sumber: http://ayokesehatan.blogspot.com/2014/11/inilah-9-manfaat-terong-yang-menakjubkan.html#ixzz3Rq7fd8mF
Judul : inilah manfaat terong bagi tubuh
Deskripsi : Manfaat terong . Terong atau terung yang memiliki nama latin Solanum melongena merupakan salah satu jenis sayur-sayuran yang berasal dari I...